ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita

Pertama Kali Flash Sale, Lenovo K4 Note Laku Terjual Habis Dalam Sehari

Lenovo K4 Note

Lenovo K4 Note merupakan salah satu produk terbaru dari Lenovo yang bisa dibilang saat ini sedang populer dicari banyak orang terutama di India. Smartphone yang satu ini menawarkan spesifikasi hardware yang cukup bagus.

Dalam hal ini, Lenovo K4 Note telah dilengkapi prosesor Mediatek MT6753 Octa-core 1,3 GHz, RAM 3G, penyimpanan internal 16 GB yang dapat microSD hingga 128 GB, kamera depan 5 MP, kamera belakang 13 MP, pemindai sidik jari, NFC, 4G-LTE dan baterai 3300 mAh.

Dengan spesifikasi tersebut, Lenovo K4 Note hanya dijual dengan harga 11.988 Rupee atau sekitar 2,4 juta Rupiah. Bisa dibilang dengan spesifikasi yang ditawarkan, harganya menjadi sangat terjangkau.

Pada tanggl 20 Januari 2016 waktu India secara resmi dan ekslusif di Amazon India, Lenovo mengadakan flash sale Lenovo K4 Note yang telah dipaketkan dengan perangkat ANT VR dengan harga sebesar 12.499 Rupee atau sekitar 2,5 juta Rupiah.

Menariknya, telah tercatat 480.566 orang yang telah melakukan registrasi untuk melakukan flash sale dan teknik yang dilakukan Lenovo ini berhasil membuat Lenovo K4 Note terjual habis.

Namun sayangnya, belum ada kabar kapan Lenovo K4 Note ini berlabuh di Indonesia? Dan semoga saja harganya lebih murah.

[via GSMArena]

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar