ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita

Xiaomi Redmi 3 Akan Hadir Dengan Baterai Jumbo 4100 mAh

baterai xiaomi redmi 3

Hanya dalam waktu sehari setelah teaser yang mengungkapkan ukuran layar dan waktu peluncuran Xiaomi Redmi 3, muncul lagi teaser baru yang memperlihatkan kapasitas baterai dari Xiaomi Redmi 3.

Terlihat bahwa Xiaomi Redmi 3 ini akan memiliki baterai dengan kapasitas jumbo sebesar 4100 mAh. Dalam akun resmi Weibo milik Xiaomi dijelaskan juga bahwa smartphone yang satu ini tipis berkat teknologi kepadatan tinggi yang memungkinkan desain tersebut.

Nah, secara resmi telah terungkap bahwa Redmi 3 ini akan memiliki layar sebesar 5 inci dan baterai 4100 mAh. Selain itu, terungkap juga bahwa smartphone ini memiliki dibalut logam lengkap desain kotak-kotak unik pada bagian belakangnya.

Beberapa sisi spesifikasi hardware yang masih dirumorkan adalah penggunaan prosesor Snapdragon 616, RAM 2 GB, penyimpanan internal 16 GB, kamera belakang 13 MP, kamera depan 5 MP, dan sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop.

Namun untuk mengetahui lebih lanjut mengenai keseluruhan spesifikasi resmi Redmi 3 ini pembaca dapat menunggunya hingga tanggal 12 Januari 2016 mendatang ketika waktu perkenalannya.

[via GSMArena]

baterai xiaomi redmi 3 4100 mAh

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar