ASUS TUF Gaming FX507
Berita Perangkat Pintar

Rice Cooker Canggih Xiaomi Bisa Dikontrol Lewat Smartphone

Xiaomi Rice Cooker

Kemajuan teknologi mendorong terciptanya perangkat serba pintar, termasuk untuk peralatan rumah tangga. Inovasi baru ini dihadirkan Xiaomi melalui smart rice cooker yang menggabungkan penanak nasi dan kecanggihan gadget.

Penanak nasi pintar yang diberi nama “Mi Induction Heating Pressure Rice Cooker” merupakan produk pertama keluaran sub-brand “Mi Ecosystem”. Xiaomi mengklaim penanak nasi buatannya lebih canggih dari produk konvensional yang beredar di pasaran.

Mi Induction Heating Pressure Rice Cooker dapat terhubung dengan smartphone melalui konektivitas Wifi. Selanjutnya, proses menanak nasi bisa dikontrol melalui aplikasi Mi Home Apps di ponsel.

Melalui aplikasi tersebut dapat diketahui jenis beras, merk beras, daerah asalnya hingga cara memasak yang cocok dengan tipe beras tersebut. Ada lebih dari 200 jenis beras yang dapat diidentifikasi.

Selain itu, smart rice cooker Xiaomi menggunakan lapisan cast-iron yang dipadu teknologi magnetik untuk mengontrol tekanan udara dan suhu beras yang sedang dimasak. Hal ini menjadikan proses menanak nasi menjadi lebih mudah dan hasilnya matang merata.

Tak hanya memasak nasi saja, smart rice cooker dapat diprogram untuk fungsi lain seperti membuat kue. Terobosan baru dari Xiaomi ini dihargai 999 yuan atau sekitar 2 juta rupiah dan mulai dijual di Tiongkok 6 April mendatang.

[Via arstechnica]

Tinggalkan Komentar